Thursday, August 10, 2017

Pakar Ini Sebut Makan Cokelat Bisa Bantu Turunkan Berat Badan

foto: bertha/GARASIhealth

Jakarta,GARASIhealth - Bagi Anda yang sedang ingin menurunkan berat badan, menu camilan yang tepat tentu menjadi hal penting. Nah, menurut pakar epidemiologi genetik Tim Spector, camilan seperti cokelat justru bisa jadi pilihan Anda lho.

Tak melulu soal 'memangkas' asupan kalori, studi baru-baru ini yang dipublikasikan oleh peneliti dari King's College London menemukan bahwa untuk berhasil menurunkan berat badan, Anda harus memerhatikan juga kondisi mikroba dalam usus.

Spector yang juga merupakan penulis dari buku 'The Diet Myth: The Real Science Behind What We Eat' mengungkapkan bahwa kondisi mikroba dalam usus sangat dipengaruhi dengan apa yang kita makan. "Asupan seperti cokelat dan keju dapat memengaruhi mikroba tersebut," tuturnya.

Jenis cokelat yang bisa Anda pilih adalah dark chocolate. Menurut para peneliti dari Edinburgh dan Cambridge University, cokelat jenis ini kaya akan kandungan magnesium. Mineral ini sangat penting dalam menjaga jam tubuh tetap normal, termasuk saat waktunya tidur dan aktif bergerak.

Mineral ini bermanfaat pada hampir setiap fungsi dan jaringan dalam tubuh, termasuk mendukung sistem kekebalan tubuh yang sehat, mencegah kanker tertentu dan memangkas risiko serangan jantung.

Nah, kandungan magnesium yang ada pada cokelat hitam disebutkan oleh Dr Gerben van Ooijen dapat membantu mengontrol tubuh untuk tetap terjaga di siang hari, lalu terlelap saat istirahat malam hari. Konsumsi asupan ini pun diyakini dapat membantu menjaga nafsu makan tetap terjaga, sekaligus membuat istirahat Anda menjadi lebih baik di malam hari.

Dua komponen ini merupakan hal yang sangat penting bagi Anda yang sedang dalam program penurunan berat badan. Jadi tak perlu lagi takut gemuk karena makan cokelat. Selama cokelat dimakan dalam porsi yang tidak berlebihan, asupan ini tak akan membuat Anda gemuk.

SUMBER: WWW.GARASIGAMING.COM

No comments:

Post a Comment

Jangan Dibuang Lagi! Ternyata Kulit Pisang Bisa Jadi Antioksidan

foto: bertha/GARASIhealth Jakarta,GARASIhealth - Anda mungkin tidak percaya, kulit pisang ternyata memiliki kandungan antioksidan le...