Wanita Ini Turunkan 61 Kg dalam 18 Bulan, Bagaimana Caranya?
foto:bertha/GARASIhealth
Jakarta, Memiliki tubuh ramping adalah impian setiap wanita. Bagi wanita yang memiliki kelebihan berat badan, pasti akan melakukan banyak cara untuk menurunkannya.
Salah satunya adalah seorang wanita India, Papiya Sen Bhattacharyya (49) yang memiliki berat badan 132 kilogram. Ia selalu merasa malu ketika menimbang berat badannya di depan umum. Dilansir dari Times of India, semua pakaian jadi tidak sesuai dengan tubuh besarnya.
Karena hal itu, ia bertujuan untuk menurunkan berat badannya dengan berbagai program diet. Pada awalnya ia mempertimbangkan untuk melakukan bedah bariatrik, yaitu operasi lambung atasi kegemukan dan kencing manis yang biasanya setelah operasi berat badan turun dan terbebas dari penyakit.
Namun Papiya menyadari itu tidak akan berhasil jika ia tidak mengubah kebiasaan makannya. Akhirnya, ia dapat menghilangkan 61 kilogram berat badannya dalam waktu 18 bulan.
"Saya sarapan dengan dua putih telur dan sayuran, roti coklat dengan salad, jus hijau, atau terung panggang," ujarnya.
mengubah makan siangnya dengan Daliya (sereal tumbuk), oats, sayuran, ataupun buah-buahan. Sedangkan untuk makan malam biasanya dengan makanan yang mengandung protein seperti sup ayam, ikan rebus, tomat, maupun salad.
Resep kalori rendah yang ia bagikan yaitu dengan telur lada panggang, brokoli, zucchini, beberapa sayuran dengan labu pahit, dan biriyani ayam dengan nasi merah tanpa minyak.
"Jika Anda ingin menurunkan berat badan, mulailah dengan makan tepat pada waktu dan secara bertahap, kemudian mulai meningkatkan latihan fisik," tambahnya.
Ia termotivasi untuk mengubah kebiasaan makannya karena ingin memberi contoh yang tepat untuk anak perempuannya agar menjadi bugar dan sehat. Hasil tes darahnya juga berubah mengalami perbaikan.
"Fakta lainnya pakaian yang mudah disesuaikan dengan saya sekarang membuat teman dan kerabat memberi apresiasi, dan ini membuat saya termotivasi," pungkasnya.
Sumber: www.garasitogel.com